Saturday, January 14, 2017

Perbaikan Saklar jauh dekat rusak

Perbaikan Saklar jauh dekat rusak mau tidak mau harus dilakukan karena besarnya aliran listrik yang dibutuhkan lampu depan mengakibatkan saklar ini cepat meleleh. Diketahui untuk motor vario 125 lama memiliki lampu depan yang berdaya 50 watt yang merupakan gabungan dari lampu kiri dan lampu kanan. Daya yang besar ini melewati saklar yang notabene hanya terdiri dari sebuah kontak yang kecil, tidak lebih dari 1mm plat yang bersinggungan . Maka perlu adanya Perbaikan Saklar jauh dekat rusak agar lebih awet dan hemat tentunya.

Perbaikan ini dilaukan dengan mencungkil saklar jauh dekat dengan obeng minus kecil.  Penggunaan obeng yang lebih kecil disarankan karena akan lebih mudah memasuki celah saklar jauh dekat dengan cover speedometer. kemudian tarik soket tiga kaki yang terdapat pada saklar jauh dekat ini.

Bedah saklar jauh dekat ini menggunakan cutter. cungkil pada bagian kanan dan kiri juga tengah agar kontak saklar utama yang berada di tengah terbuka. bersihkan dari kotoran dan lakukanpengikisan menggunakan cutter tersebut sehingga pada bagian kontak yang menempel pada soket tiga kaki ini bersih dan datar.
Terkadang yang sudah parah, melelehnya sangat terlalu dalam sehingga tidak bisa lagi untuk dilakukan perbaikan. Oleh karena itu, perlu dilakukan pengecekan saklar jauh dekat sebagai tindakan preventif. Saklar ini akan memanas jika terdapat kerusakan di dalamnya. 

Cek video Perbaikan Saklar jauh dekat rusak di bawah ini.
k

Untuk hasil yang baik perlu dilakukan pemberian grease atau oli yang masih bersih untuk melancarkan pergerakan dari saklar jauh dekat ini . 

Untuk pemasangan pada cover speedometernya maka perlu dilakukan dari sebelah kanan dahulu. dimana sebelah kanan ini terdapat soket saklar jauh dekat . coba terlebih dahulu untuk memastikan perbaikan berhasil. cek kembali apabila saklr rjauh dekat ini mengalami panas.

salam 
Team bongkar dulu pasang kemudian

No comments:

Post a Comment

Popular Post